Skip to content

Al-Qur'an Surat Al-Qamar Ayat 8

Al-Qamar Ayat ke-8 ~ Quran Terjemah Perkata (Word By Word) English-Indonesian dan Tafsir Bahasa Indonesia

مُّهْطِعِيْنَ اِلَى الدَّاعِۗ يَقُوْلُ الْكٰفِرُوْنَ هٰذَا يَوْمٌ عَسِرٌ ( القمر : ٨)

muh'ṭiʿīna
مُّهْطِعِينَ
Racing ahead
datang dengan cepat
ilā
إِلَى
toward
kepada
l-dāʿi
ٱلدَّاعِۖ
the caller
penyeru
yaqūlu
يَقُولُ
Will say
berkata
l-kāfirūna
ٱلْكَٰفِرُونَ
the disbelievers
Orang-orang kafir
hādhā
هَٰذَا
"This
ini
yawmun
يَوْمٌ
(is) a Day
hari
ʿasirun
عَسِرٌ
difficult"
berat

Transliterasi Latin:

Muhṭi'īna ilad-dā', yaqụlul-kāfirụna hāżā yaumun 'asir (QS. 54:8)

English Sahih:

Racing ahead toward the Caller. The disbelievers will say, "This is a difficult Day." (QS. [54]Al-Qamar verse 8)

Arti / Terjemahan:

Mereka datang dengan cepat kepada penyeru itu. Orang-orang kafir berkata: "Ini adalah hari yang berat". (QS. Al-Qamar ayat 8)

Tafsir Ringkas Kemenag
Kementrian Agama RI

Dengan patuh dan penuh rasa takut mereka segera datang kepada penyeru itu. Dalam keadaan seperti ini orang-orang kafir terus saja berkata, “Ini adalah hari yang sangat sulit dihadapi.”

Tafsir Lengkap Kemenag
Kementrian Agama RI

Mereka segera datang memenuhi seruan, tidak ada yang menentang seruan itu, tidak ada pula yang terlambat memenuhinya, seraya mereka berkata, "Ini adalah hari yang sangat berbahaya dan tempat yang mencelakakan." Firman Allah:
Maka itulah hari yang serba sulit, bagi orang-orang kafir tidak mudah. (al-Muddatstsir/74: 9-10)

Tafsir al-Jalalain
Jalaluddin al-Mahalli dan Jalaluddin as-Suyuthi

(Mereka datang dengan cepat) seraya menjulurkan leher-leher mereka (kepada penyeru itu. Orang-orang kafir berkata) orang-orang kafir di antara mereka mengatakan, ("Ini adalah hari yang berat") atau sulit bagi orang-orang kafir, sebagaimana yang telah dijelaskan dalam surah Al Muddatstsir melalui firman-Nya, "Hari yang sulit bagi orang-orang kafir." (Q.S. Al-Muddatstsir 9-10)

Tafsir Ibnu Katsir
Ismail bin Umar Al-Quraisyi bin Katsir

Firman Allah Swt.:

mereka datang dengan cepat kepada penyeru itu. (Al-Qamar: 8)

Yaitu dengan cepat, tanpa ada yang menentang dan tidak pula terlambat.

Orang-orang kafir berkata, "Ini adalah hari yang berat.” (Al-Qamar: 8)

Maksudnya, hari yang sangat mengerikan, menegangkan, lagi sangat berat.

maka itulah hari yang serba sulit, bagi orang-orang kafir tidak mudah. (Al-Muddatstsir: 9-10)

Tafsir Quraish Shihab
Muhammad Quraish Shihab

Mereka datang dengan cepat menuju penyeru itu. Mereka melihat kepadanya dengan tunduk dan pasrah tanpa dapat mengalihkan pandangan. Pada hari kiamat, orang-orang kafir akan berkata, "Ini adalah hari yang sangat sulit."