Skip to content

Al-Qur'an Surat Taha Ayat 34

Taha Ayat ke-34 ~ Quran Terjemah Perkata (Word By Word) English-Indonesian dan Tafsir Bahasa Indonesia

وَّنَذْكُرَكَ كَثِيْرًا ۗ ( طٰهٰ : ٣٤)

wanadhkuraka
وَنَذْكُرَكَ
And [we] remember You
dan kami banyak mengingat Engkau
kathīran
كَثِيرًا
much
banyak

Transliterasi Latin:

Wa nażkuraka kaṡīrā (QS. 20:34)

English Sahih:

And remember You much. (QS. [20]Taha verse 34)

Arti / Terjemahan:

Dan banyak mengingat Engkau. (QS. Taha ayat 34)

Tafsir Ringkas Kemenag
Kementrian Agama RI

Ya Allah, aku ajukan permohonan itu kepada-Mu agar kami banyak bertasbih kepada-Mu, menyucikan-Mu dari segala hal yang tidak layak bagi-Mu, dan banyak mengingat-Mu atas anugerah dan nikmat yang Engkau limpahkan kepada kami. Sesungguhnya Engkau Maha Melihat dan Mengetahui keadaan kami.”

Tafsir Lengkap Kemenag
Kementrian Agama RI

Pada ayat-ayat ini Allah menerangkan latar belakang dari permohonan Musa a.s., supaya ia selalu ditemani dan didampingi oleh Harun di dalam mensukseskan tugas kenabiannya, ialah agar dapat banyak bertasbih kepada Allah, mengagungkan dan mensucikan-Nya dari sifat-sifat dan perbuatan-perbuatan yang tidak layak bagi-Nya, seperti pengakuan Firaun yang mengumumkan dirinya sebagai tuhan. Di samping itu, agar dia selalu ingat kepada Allah, serta selalu mengharapkan rida-Nya.

Tafsir al-Jalalain
Jalaluddin al-Mahalli dan Jalaluddin as-Suyuthi

(Dan dapat mengingat-Mu) berzikir kepada-Mu (dengan banyak pula).

Tafsir Ibnu Katsir
Ismail bin Umar Al-Quraisyi bin Katsir

Adapun firman Allah Swt.:

...teguhkanlah dengan dia kekuatanku.

Menurut Mujahid, makna azri ialah punggungku, yakni kekuatanku.

...dan jadikanlah dia sekutu dalam urusanku.

Yakni sebagai temannya dalam bermusyawarah menentukan segala urusan.

...supaya kami banyak bertasbih kepada Engkau dan banyak mengingat Engkau.

Mujahid mengatakan bahwa seseorang hamba bukanlah termasuk golongan orang-orang yang banyak berzikir kepada Allah sebelum ia berzikir kepada Allah dalam semua keadaannya, baik sambil berdiri, sambil duduk, maupun sambil berbaring.

Tafsir Quraish Shihab
Muhammad Quraish Shihab

dan banyak menyebut nama-nama-Mu yang terbaik.