Skip to content

Al-Qur'an Surat 'Abasa Ayat 16

'Abasa Ayat ke-16 ~ Quran Terjemah Perkata (Word By Word) English-Indonesian dan Tafsir Bahasa Indonesia

كِرَامٍۢ بَرَرَةٍۗ ( عبس : ١٦)

kirāmin
كِرَامٍۭ
Noble
yang mulia
bararatin
بَرَرَةٍ
dutiful
yang berbakti

Transliterasi Latin:

Kirāmim bararah (QS. 80:16)

English Sahih:

Noble and dutiful. (QS. [80]'Abasa verse 16)

Arti / Terjemahan:

Yang mulia lagi berbakti. (QS. 'Abasa ayat 16)

Tafsir Ringkas Kemenag
Kementrian Agama RI

Para malaikat penulis itu adalah makhluk Allah yang mulia lagi berbakti. Mereka tidak pernah durhaka kepada-Nya dan tidak pula melanggar titah-Nya.

Tafsir Lengkap Kemenag
Kementrian Agama RI

Al-Qur'an adalah salah satu dari kitab-kitab yang diturunkan kepada para nabi. Ia merupakan kitab yang mulia dan tinggi nilai ajarannya dan disucikan dari segala macam bentuk pengaruh setan. Al-Qur'an diturunkan dengan perantaraan para penulis yaitu para malaikat yang sangat mulia lagi berbakti, sebagaimana dalam firman Allah:

Yang tidak durhaka kepada Allah terhadap apa yang Dia perintahkan kepada mereka dan selalu mengerjakan apa yang diperintahkan. (at-Tahrim/66: 6)

Tafsir al-Jalalain
Jalaluddin al-Mahalli dan Jalaluddin as-Suyuthi

(Yang mulia lagi berbakti) artinya, semuanya taat kepada Allah swt.; mereka itu adalah malaikat-malaikat.

Tafsir Ibnu Katsir
Ismail bin Umar Al-Quraisyi bin Katsir

Firman Allah Swt.:

yang mulia lagi berbakti. ('Abasa: 16)

Yakni rupa mereka mulia, baik lagi terhormat, dan akhlak serta sepak terjang mereka berbakti, suci dan sempurna. Maka berangkat dari pengertian ini orang yang hafal Al-Qur'an dianjurkan berada dalam jalan yang lurus dan benar dalam semua perbuatan dan ucapannya.

Imam Ahmad mengatakan, telah menceritakan kepada kami Ismail, telah menceritakan kepada kami Hisyam, dari Qatadah, dari Zurarah ibnu Aufa, dari Sa'd ibnu Hisyam, dari ayahnya, dari Aisyah r.a. yang mengatakan bahwa Rasulullah Saw. pernah bersabda: Orang yang membaca Al-Qur'an, sedangkan dia pandai membacanya (kelak akan dihimpunkan) bersama-sama dengan para malaikat safarah yang mulia lagi berbakti. Adapun orang yang membacanya, sedangkan dia melakukannya dengan berat, baginya dua pahala.

Jamaah mengetengahkan hadis ini melalui jalur Qatadah dengan sanad yang sama.

Tafsir Quraish Shihab
Muhammad Quraish Shihab

Malaikat-malaikat yang berperangai baik dan selalu mengerjakan kebaikan