Skip to content

Al-Qur'an Surat Ali 'Imran Ayat 88

Ali 'Imran Ayat ke-88 ~ Quran Terjemah Perkata (Word By Word) English-Indonesian dan Tafsir Bahasa Indonesia

خٰلِدِيْنَ فِيْهَا ۚ لَا يُخَفَّفُ عَنْهُمُ الْعَذَابُ وَلَا هُمْ يُنْظَرُوْنَۙ ( اٰل عمران : ٨٨)

khālidīna
خَٰلِدِينَ
(They will) abide forever
mereka kekal
fīhā
فِيهَا
in it
di dalamnya
لَا
Not
tidak
yukhaffafu
يُخَفَّفُ
will be lightened
diringankan
ʿanhumu
عَنْهُمُ
for them
dari mereka
l-ʿadhābu
ٱلْعَذَابُ
the punishment
siksa
walā
وَلَا
and not
dan tidak
hum
هُمْ
they
mereka
yunẓarūna
يُنظَرُونَ
will be reprieved
(mereka) diberi tangguh

Transliterasi Latin:

Khālidīna fīhā, lā yukhaffafu 'an-humul-'ażābu wa lā hum yunẓarụn (QS. 3:88)

English Sahih:

Abiding eternally therein. The punishment will not be lightened for them, nor will they be reprieved, (QS. [3]Ali 'Imran verse 88)

Arti / Terjemahan:

Mereka kekal di dalamnya, tidak diringankan siksa dari mereka, dan tidak (pula) mereka diberi tangguh, (QS. Ali 'Imran ayat 88)

Tafsir Ringkas Kemenag
Kementrian Agama RI

Sementara di akhirat, mereka akan dimasukkan ke dalam neraka dan kekal di dalamnya. Mereka juga tidak akan diringankan azabnya, dan mereka tidak diberi penangguhan sedikit pun yang memungkinkan mereka mengajukan alasan.

Tafsir Lengkap Kemenag
Kementrian Agama RI

Orang yang kafir sesudah beriman akan menerima kemurkaan dan siksa dari Allah selamanya, mereka akan kekal di dalam neraka Jahanam tanpa ada keringanan sedikit pun, mereka tidak mendapat pengampunan karena alasan apa pun, karena yang menyebabkan mereka mengalami siksaan itu ialah keingkaran dan kekafiran yang telah meresap dalam hati mereka. Sebab itu kemurkaan Allah tak dapat dihindarkan dengan alasan apa pun juga, dan azab Allah terhadap mereka tak dapat ditunda-tunda.

Tafsir al-Jalalain
Jalaluddin al-Mahalli dan Jalaluddin as-Suyuthi

(Kekal mereka di dalamnya) di dalam laknat atau di dalam neraka itu (tidak diringankan siksa dari mereka dan tidak pula mereka diberi tangguh.)

Tafsir Ibnu Katsir
Ismail bin Umar Al-Quraisyi bin Katsir

Firman Allah Swt.:

...mereka kekal di dalamnya.

Yakni berada di dalam laknat yang abadi.

...tidak diringankan siksa dari mereka dan tidak (pula) mereka diberi tangguh.

Maksudnya, azab yang menimpa mereka tidak pernah terputus dan tidak pernah diberi keringanan, sekalipun hanya sesaat saja.

Tafsir Quraish Shihab
Muhammad Quraish Shihab

Mereka tidak dibebaskan dari laknat itu dan tidak diringankan siksanya. Mereka juga tidak akan ditangguhkan.