Al-Qur'an Surat Al-Buruj Ayat 21
Al-Buruj Ayat ke-21 ~ Quran Terjemah Perkata (Word By Word) English-Indonesian dan Tafsir Bahasa Indonesia
بَلْ هُوَ قُرْاٰنٌ مَّجِيْدٌۙ ( البروج : ٢١)
- bal
- بَلْ
- Nay!
- bahkan
- huwa
- هُوَ
- It
- dia
- qur'ānun
- قُرْءَانٌ
- (is) a Quran
- Quran
- majīdun
- مَّجِيدٌ
- Glorious
- agung/mulia
Transliterasi Latin:
Bal huwa qur`ānum majīd(QS. 85:21)
English Sahih:
But this is an honored Quran (QS. [85]Al-Buruj verse 21)
Arti / Terjemahan:
Bahkan yang didustakan mereka itu ialah Al Quran yang mulia, (QS. Al-Buruj ayat 21)
Tafsir Ringkas Kemenag
Kementrian Agama RI
Bahkan yang didustakan oleh kaummu yang kafir itu ialah Al-Qur’an yang mulia, yang tinggi kedudukannya di antara kitab-kitab suci lain, kalam Tuhan Yang Mahaagung. Betapapun didustakan dan dianggap sebagai kumpulan dongeng orang kuno oleh kaummu yang kafir itu, Al-Qur’an tetap tidak ternodai kemuliaannya.
Tafsir Lengkap Kemenag
Kementrian Agama RI
Dalam ayat ini, Allah menerangkan bahwa Al-Qur'an itu adalah kitab Allah yang mulia, tersimpan dalam Lauh Mahfudh. Tidak ada yang dapat menandingi isi dan susunan kata-katanya, terpelihara dari pemalsuan dan perubahan. Ini sebagai jawaban kepada orang-orang kafir yang mendustakan Al-Qur'an dengan mengatakan bahwa ia adalah cerita-cerita orang dahulu kala.
Tafsir al-Jalalain
Jalaluddin al-Mahalli dan Jalaluddin as-Suyuthi
(Bahkan yang didustakan mereka itu ialah Alquran yang mulia) atau yang agung.
Tafsir Ibnu Katsir
Ismail bin Umar Al-Quraisyi bin Katsir
lihat tafsir ayat 11
Tafsir Quraish Shihab
Muhammad Quraish Shihab
Sesungguhnya apa yang kamu datangkan kepada mereka adalah kitab suci al-Qur'ân yang mahaagung, yang berisi keterangan yang jelas mengenai kebenaran misi kerasulanmu.