Skip to content

Al-Qur'an Surat At-Takwir Ayat 13

At-Takwir Ayat ke-13 ~ Quran Terjemah Perkata (Word By Word) English-Indonesian dan Tafsir Bahasa Indonesia

وَاِذَا الْجَنَّةُ اُزْلِفَتْۖ ( التكوير : ١٣)

wa-idhā
وَإِذَا
And when
dan apabila
l-janatu
ٱلْجَنَّةُ
Paradise
surga
uz'lifat
أُزْلِفَتْ
is brought near
didekatkan

Transliterasi Latin:

Wa iżal-jannatu uzlifat (QS. 81:13)

English Sahih:

And when Paradise is brought near, (QS. [81]At-Takwir verse 13)

Arti / Terjemahan:

Dan apabila surga didekatkan, (QS. At-Takwir ayat 13)

Tafsir Ringkas Kemenag
Kementrian Agama RI

Dan apabila surga dengan segala kenikmatannya didekatkan kepada mereka yang beriman dan beramal saleh.

Tafsir Lengkap Kemenag
Kementrian Agama RI

Dan apabila surga didekatkan kepada orang-orang yang akan memasukinya yaitu orang-orang mukmin yang bertakwa. Ini adalah balasan atas jerih payah dan usaha mereka berjihad menegakkan agama Allah dan menjalankan perintah agama. Allah berfirman:

Dan surga didekatkan kepada orang-orang yang bertakwa. (asy-Syu'ara'/26: 90)

Tafsir al-Jalalain
Jalaluddin al-Mahalli dan Jalaluddin as-Suyuthi

(Dan apabila surga didekatkan) didekatkan dan diperlihatkan kepada calon-calon penghuninya supaya mereka masuk ke dalamnya. Jawab dari Idzaa pada awal surat ini beserta lafal-lafal lainnya yang di'athafkan kepadanya ialah:

Tafsir Ibnu Katsir
Ismail bin Umar Al-Quraisyi bin Katsir

Firman Allah Swt.

{وَإِذَا السَّمَاءُ كُشِطَتْ}

dan apabila langit dilenyapkan. (At-Takwir: 11)

Mujahid mengatakan bahwa langit ditarik. As-Saddi mengatakan bahwa langit dibuka. Ad-Dahhak mengatakan bahwa langit disingkapkan, lalu lenyap.

Firman Allah Swt.:

{وَإِذَا الْجَحِيمُ سُعِّرَتْ}

dan apabila neraka Jahim dinyalakan. (At-Takwir: 12)

As-Saddi mengatakan bahwa neraka Jahim dipanaskan.

Qatadah mengatakan dinyalakan, dan ia mengatakan bahwa sesungguhnya yang membuat neraka Jahim menyala tiada lain karena murka Allah terhadap dosa-dosa Bani Adam.

Firman Allah Swt.:

{وَإِذَا الْجَنَّةُ أُزْلِفَتْ}

dan apabila surga didekatkan. (At-Takwir: 13)

Ad-Dahhak, Abu Malik, Qatadah, dan Ar-Rabi' ibnu Khaisam menyebutkan bahwa makna yang dimaksud ialah surga didekatkan kepada para calon penghuninya.

Firman Allah Swt.:

{عَلِمَتْ نَفْسٌ مَا أَحْضَرَتْ}

maka tiap-tiap jiwa akan mengetahui apa yang telah dikerjakannya. (At-Takwir: 14)

Dan inilah jawab dari qasam (sumpah) yang telah disebutkan di atas, yakni apabila semua peristiwa tersebut terjadi, maka saat itulah tiap-tiap diri mengetahui apa yang telah dikerjakannya, karena semuanya telah ditampilkan di hadapannya, sebagaimana yang disebutkan dalam ayat lain melalui firman-Nya:

يَوْمَ تَجِدُ كُلُّ نَفْسٍ مَا عَمِلَتْ مِنْ خَيْرٍ مُحْضَراً وَما عَمِلَتْ مِنْ سُوءٍ تَوَدُّ لَوْ أَنَّ بَيْنَها وَبَيْنَهُ أَمَداً بَعِيداً

Pada hari ketika tiap-tiap diri mendapati segala kebajikan yang dilakukan(nya) dihadapkan (di mukanya), begitu (juga) kejahatan yang telah dikerjakannya; ia ingin kalau kiranya antara ia dengan hari itu ada masa yang jauh. (Ali Imran: 30)

Dan firman Allah Swt.:

يُنَبَّؤُا الْإِنْسانُ يَوْمَئِذٍ بِما قَدَّمَ وَأَخَّرَ

Pada hari itu diberitakan kepada manusia apa yang telah dikerjakannya dan apa yang dilalaikannya. (Al-Qiyamah:13)

Ibnu Abu Hatim mengatakan, telah menceritakan kepada kami ayahku, telah menceritakan kepada kami Abdah, telah menceritakan kepada kami Ibnul Mubarak, telah menceritakan kepada kami Muhammad ibnu Mutarrif, dari Zaid ibnu Aslam, dari ayahnya yang mengatakan bahwa ketika ayat ini diturunkan, yaitu firman-Nya: Apabila matahari digulung. (At-Takwir: 1) Ketika sampai pada firman-Nya: maka tiap-tiap jiwa akan mengetahui apa yang telah dikerjakannya. (At-Takwir: 14) Maka berkatalah Umar, bahwa karena hal inilah maka qasam dilakukan. Atau dengan kata lain, ayat terakhir inilah yang menjadi subjek sumpah.

Tafsir Quraish Shihab
Muhammad Quraish Shihab

Bila surga telah didekatkan.