Skip to content

Al-Qur'an Surat Ali 'Imran Ayat 63

Ali 'Imran Ayat ke-63 ~ Quran Terjemah Perkata (Word By Word) English-Indonesian dan Tafsir Bahasa Indonesia

فَاِنْ تَوَلَّوْا فَاِنَّ اللّٰهَ عَلِيْمٌ ۢبِالْمُفْسِدِيْنَ ࣖ ( اٰل عمران : ٦٣)

fa-in
فَإِن
And if
maka jika
tawallaw
تَوَلَّوْا۟
they turn back
mereka berpaling
fa-inna
فَإِنَّ
then indeed
maka sesungguhnya
l-laha
ٱللَّهَ
Allah
Allah
ʿalīmun
عَلِيمٌۢ
(is) All-Knowing
Maha Mengetahui
bil-muf'sidīna
بِٱلْمُفْسِدِينَ
of the corrupters
terhadap orang-orang yang berbuat kerusakan

Transliterasi Latin:

Fa in tawallau fa innallāha 'alīmum bil-mufsidīn (QS. 3:63)

English Sahih:

But if they turn away, then indeed – Allah is Knowing of the corrupters. (QS. [3]Ali 'Imran verse 63)

Arti / Terjemahan:

Kemudian jika mereka berpaling (dari kebenaran), maka sesunguhnya Allah Maha Mengetahui orang-orang yang berbuat kerusakan. (QS. Ali 'Imran ayat 63)

Tafsir Ringkas Kemenag
Kementrian Agama RI

Kemudian jika mereka tetap berpaling meski sudah diberikan bukti-bukti kemahakuasaan, kemahaperkasaan, dan kemahaesaan Allah, maka ketahuilah bahwa Allah Maha Mengetahui orang-orang yang berbuat kerusakan, baik melalui perkataan, perbuatan maupun keyakinannya.

Tafsir Lengkap Kemenag
Kementrian Agama RI

Apabila mereka menolak agama tauhid berarti mereka termasuk orang-orang yang berbuat kerusakan. Mereka dianggap berpaling karena menolak untuk mengikuti dan membenarkan kerasulan Muhammad, dan tidak mau menerima keyakinan tentang keesaan Tuhan yang dibawa oleh beliau dan tidak berani mengabulkan ajakan mubahalah.
Allah Maha Mengetahui mental orang-orang yang membuat kerusakan dan mempunyai niat jahat yang mereka simpan dalam hati mereka.

Tafsir al-Jalalain
Jalaluddin al-Mahalli dan Jalaluddin as-Suyuthi

(Jika mereka berpaling) tidak mau beriman (maka sesungguhnya Allah Maha Mengetahui akan orang-orang yang berbuat kerusakan) mereka akan diberi-Nya balasan. Di sini kata-kata lahir ditempatkan pada kata-kata mudhmar.

Tafsir Ibnu Katsir
Ismail bin Umar Al-Quraisyi bin Katsir

Firman Allah Swt.:

Dan tak ada Tuhan selain Allah, dan sesungguhnya Allah, Dialah Yang Mahaperkasa lagi Mahabijaksana. Kemudian jika mereka berpaling.

Yaitu berpaling menerima kebenaran kisah ini dan tetap berpegang kepada selainnya.

...maka sesungguhnya Allah Maha Mengetahui siapa orang-orang yang berbuat kerusakan.

Maksudnya, barang siapa yang berpaling dari kebenaran menuju kepada kebatilan, maka dialah orang yang merusak, dan Allah Maha Mengetahui tentang dia, sesungguhnya kelak Allah akan membalas perbuatannya itu dengan balasan yang seburuk-buruknya. Dia Mahakuasa, tiada sesuatu pun yang luput dari-Nya, Mahasuci Allah dengan segala pujian-Nya dan kami berlindung kepada-Nya dari kejatuhan murka dan pembalasan-Nya.

Tafsir Quraish Shihab
Muhammad Quraish Shihab

Jika mereka menolak ajakanmu dan tetap tidak meninggalkan kesesatan mereka setelah kebenaran tampak jelas, berarti mereka adalah orang-orang perusak. Allah Maha Mengetahui ihwal mereka.