Skip to content

Al-Qur'an Surat Ibrahim Ayat 20

Ibrahim Ayat ke-20 ~ Quran Terjemah Perkata (Word By Word) English-Indonesian dan Tafsir Bahasa Indonesia

وَّمَا ذٰلِكَ عَلَى اللّٰهِ بِعَزِيْزٍ ( ابرٰهيم : ٢٠)

wamā
وَمَا
And not
dan tidak
dhālika
ذَٰلِكَ
(is) that
demikian itu
ʿalā
عَلَى
on
atas/bagi
l-lahi
ٱللَّهِ
Allah
Allah
biʿazīzin
بِعَزِيزٍ
great
dengan sukar/berat

Transliterasi Latin:

Wa mā żālika 'alallāhi bi'azīz (QS. 14:20)

English Sahih:

And that is not difficult for Allah. (QS. [14]Ibrahim verse 20)

Arti / Terjemahan:

Dan yang demikian itu sekali-kali tidak sukar bagi Allah. (QS. Ibrahim ayat 20)

Tafsir Ringkas Kemenag
Kementrian Agama RI

Dan ketahuilah, yang demikian itu, yakni menggantimu dengan makhluk yang lebih baik dan lebih sempurna adalah hal yang tidak sukar bagi Allah.

Tafsir Lengkap Kemenag
Kementrian Agama RI

Dalam ayat ini, Allah menegaskan pula bahwa memusnahkan semua itu tidaklah sukar bagi-Nya, karena Dialah pencipta dan penguasanya. Tidak ada sesuatupun yang kuasa menghalangi, apabila Dia menghendaki untuk menimpakan siksa kepada hamba-Nya.

Tafsir al-Jalalain
Jalaluddin al-Mahalli dan Jalaluddin as-Suyuthi

(Dan yang demikian itu sekali-kali tidak sukar bagi Allah) tidak sulit bagi-Nya.

Tafsir Ibnu Katsir
Ismail bin Umar Al-Quraisyi bin Katsir

Firman Allah Swt.:

Jika Dia menghendaki, niscaya Dia membinasakan kalian dan mengganti (kalian) dengan makhluk yang baru, dan yang demikian itu sekali-kali tidak sukar bagi Allah.

Maksudnya, tidak sulit bagi-Nya, tidak pula sukar, bahkan hal itu amat mudah bagi-Nya. Apabila kalian menentang perintah-Nya, bisa saja Dia melenyapkan kalian dan mendatangkan makhluk lain yang bersifat tidak sama dengan kalian, seperti yang diungkapkan oleh Allah Swt. dalam ayat lain melalui firman-Nya:

Hai manusia, kalianlah yang berkehendak kepada Allah, dan Allah, Dialah Yang Mahakaya (tidak memerlukan sesuatu) lagi Maha Terpuji. Jika Dia menghendaki, niscaya Dia memusnahkan kalian dan mendatangkan makhluk yang baru (untuk menggantikan kalian). Dan yang demikian itu sekali-kali tidak sulit bagi Allah. (Faathir':15­-17)

Dan jika kalian berpaling, niscaya Dia akan mengganti (kalian) dengan kaum yang lain, dan mereka tidak akan seperti kalian. (Muhammad:38)

Hai orang-orang yang beriman, barang siapa di antara kalian yang murtad dari agamanya, maka kelak Allah akan mendatangkan suatu kaum yang Allah mencintai mereka dan mereka pun mencintai-Nya. (Al Maidah:54)

Jika Allah menghendaki, niscaya Dia musnahkan kalian, wahai manusia, dan Dia datangkan umat yang lain (sebagai pengganti kalian). Dan adalah Allah Mahakuasa berbuat demikian. (An Nisaa:133)

Tafsir Quraish Shihab
Muhammad Quraish Shihab

Membinasakan dan mendatangkan itu tidaklah sulit bagi Allah.