Al-Qur'an Surat Hud Ayat 34
Hud Ayat ke-34 ~ Quran Terjemah Perkata (Word By Word) English-Indonesian dan Tafsir Bahasa Indonesia
وَلَا يَنْفَعُكُمْ نُصْحِيْٓ اِنْ اَرَدْتُّ اَنْ اَنْصَحَ لَكُمْ اِنْ كَانَ اللّٰهُ يُرِيْدُ اَنْ يُّغْوِيَكُمْ ۗهُوَ رَبُّكُمْ ۗوَاِلَيْهِ تُرْجَعُوْنَۗ ( هود : ٣٤)
- walā
- وَلَا
- And (will) not
- dan tidak
- yanfaʿukum
- يَنفَعُكُمْ
- benefit you
- berguna kepadamu
- nuṣ'ḥī
- نُصْحِىٓ
- my advice
- nasehatku
- in
- إِنْ
- (even) if
- jika
- aradttu
- أَرَدتُّ
- I wish
- aku hendak
- an
- أَنْ
- to
- akan
- anṣaḥa
- أَنصَحَ
- [I] advise
- aku memberi nasehat
- lakum
- لَكُمْ
- [to] you
- bagi kalian
- in
- إِن
- if
- jika
- kāna
- كَانَ
- it was Allah's
- ada
- l-lahu
- ٱللَّهُ
- it was Allah's
- Allah
- yurīdu
- يُرِيدُ
- will
- Dia menghendaki
- an
- أَن
- to
- akan
- yugh'wiyakum
- يُغْوِيَكُمْۚ
- let you go astray
- menyesatkanmu
- huwa
- هُوَ
- He (is)
- Dia
- rabbukum
- رَبُّكُمْ
- your Lord
- Tuhan kalian
- wa-ilayhi
- وَإِلَيْهِ
- and to Him
- dan kepadaNya
- tur'jaʿūna
- تُرْجَعُونَ
- you will be returned"
- kalian dikembalikan
Transliterasi Latin:
Wa lā yanfa'ukum nuṣ-ḥī in arattu an anṣaḥa lakum ing kānallāhu yurīdu ay yugwiyakum, huwa rabbukum, wa ilaihi turja'ụn(QS. 11:34)
English Sahih:
And my advice will not benefit you – although I wished to advise you – if Allah should intend to put you in error. He is your Lord, and to Him you will be returned." (QS. [11]Hud verse 34)
Arti / Terjemahan:
Dan tidaklah bermanfaat kepadamu nasehatku jika aku hendak memberi nasehat kepada kamu, sekiranya Allah hendak menyesatkan kamu, Dia adalah Tuhanmu, dan kepada-Nya-lah kamu dikembalikan". (QS. Hud ayat 34)
Tafsir Ringkas Kemenag
Kementrian Agama RI
Nabi Nuh lalu menekankan lagi, "Dan jika Allah hendak menyesatkanmu, itu adalah akibat ulahmu sendiri, maka nasihatku tidak akan bermanfaat lagi bagimu sekalipun aku ingin memberi nasihat kepadamu lagi. Semua itu tidak bermanfaat bagimu kalau Allah hendak menyesatkanmu disebabkan karena kamu terus-menerus menolak tuntunan-Nya, padahal Dia adalah Tuhanmu yang memelihara dan membimbingmu. Dan hanya kepada-Nyalah kamu semua akan dikembalikan."
Tafsir Lengkap Kemenag
Kementrian Agama RI
Pada ayat ini, Allah menerangkan lanjutan jawaban dan penjelasan Nabi Nuh a.s. kepada kaumnya yang membangkang itu, bahwa apapun yang disampaikan kepada mereka yang berupa nasihat dalam rangka mengajak kepada jalan yang benar dan memperingatkan mereka supaya terhindar dari azab Allah di dunia dan di akhirat, tidak akan ada manfaatnya, jika mereka masih tetap disesatkan oleh bujukan hawa nafsu mereka. Itulah yang menjadi sebab kebinasaan mereka di dunia dan azab yang abadi di akhirat. Selanjut-nya Nabi Nuh a.s. menjelaskan kepada mereka, bahwa sesungguhnya Allah adalah Tuhan mereka yang memiliki dan mengatur dunia ini, sehingga segala sesuatu terjadi menurut ketentuan, ukuran, dan kehendak-Nya. Semuanya akan kembali kepada-Nya di akhirat, untuk menerima balasan amalnya dengan balasan yang baik atau buruk, sesuai dengan amal perbuatannya di dunia.
Tafsir al-Jalalain
Jalaluddin al-Mahalli dan Jalaluddin as-Suyuthi
(Dan tidaklah bermanfaat kepada kalian nasihatku jika aku hendak memberi nasihat kepada kalian sekiranya Allah hendak menyesatkan kalian) artinya berkehendak untuk membuat kalian sesat. Jawab syarat tersirat dari makna yang terkandung di dalam kalimat, 'Dan tidaklah bermanfaat kepada kalian nasihatku.' (Dia adalah Rabb kalian dan kepada-Nyalah kalian dikembalikan"). Selanjutnya Allah swt. berfirman:
Tafsir Ibnu Katsir
Ismail bin Umar Al-Quraisyi bin Katsir
Artinya, tiada manfaatnya bagi kalian penyampaianku, peringatanku, dan nasihatku kepada kalian.
...sekiranya Allah hendak menyesatkan kalian.
Yakni jika Dia hendak menyesatkan dan membinasakan kalian.
Dia adalah Tuhan kalian, dan hanya kepada-Nyalah kalian dikembalikan.
Dia adalah yang memiliki kendali semua urusan, Dialah Yang mengatur dan Hakim Yang Mahaadil yang tidak akan lalim. Milik-Nyalah semua makhluk dan urusan. Dialah yang memulai penciptaan dan yang mengembalikannya. Dia adalah Raja dunia dan akhirat.
Tafsir Quraish Shihab
Muhammad Quraish Shihab
Nasihatku tidak akan berguna bagi kalian jika semata-mata karena keinginan baikku kepada kalian, sementara Allah--karena ilmu dan takdir-Nya mengetahui kebobrokan hati kalian sehingga tidak dapat menerima kebenaran--menghendaki kalian sesat. Dialah Tuhanmu Yang Mahasuci, tempat kembali kalian di hari kiamat. Dan Dia akan membalas apa yang telah kalian lakukan."