Skip to content

Al-Qur'an Surat Az-Zukhruf Ayat 70

Az-Zukhruf Ayat ke-70 ~ Quran Terjemah Perkata (Word By Word) English-Indonesian dan Tafsir Bahasa Indonesia

اُدْخُلُوا الْجَنَّةَ اَنْتُمْ وَاَزْوَاجُكُمْ تُحْبَرُوْنَ ( الزخرف : ٧٠)

ud'khulū
ٱدْخُلُوا۟
Enter
masuklah
l-janata
ٱلْجَنَّةَ
Paradise
surga
antum
أَنتُمْ
you
kamu
wa-azwājukum
وَأَزْوَٰجُكُمْ
and your spouses
dan isteri-isterimu
tuḥ'barūna
تُحْبَرُونَ
delighted"
kamu digembirakan

Transliterasi Latin:

Udkhulul-jannata antum wa azwājukum tuḥbarụn (QS. 43:70)

English Sahih:

Enter Paradise, you and your kinds, delighted." (QS. [43]Az-Zukhruf verse 70)

Arti / Terjemahan:

Masuklah kamu ke dalam surga, kamu dan isteri-isteri kamu digembirakan". (QS. Az-Zukhruf ayat 70)

Tafsir Ringkas Kemenag
Kementrian Agama RI

Di hari Kiamat kelak kami akan memerintahkan mereka, "Masuklah kamu semua ke dalam surga, kamu dan pasangan-pasanganmu, yaitu suami atau istrimu yang berserah diri kepada Allah dengan sepenuhnya itu akan selalu di gembirakan dengan segala pelayanan dan ke nikmatan surga yang sangat menyenangkan.”

Tafsir Lengkap Kemenag
Kementrian Agama RI

Kemudian terdengar pula seruan berikutnya, "Wahai orang-orang yang beriman, masuklah kamu dan istri-istrimu ke dalam surga yang telah dijanjikan kepadamu dahulu, bersenang-senang dan bersuka-rialah di dalamnya menikmati karunia Allah yang telah dilimpahkan kepada kamu semua. Karena Allah memuliakan mereka dengan memasukkan ke dalam surga.
Dalam ayat yang lain, diterangkan bahwa orang-orang yang beriman beserta istri dan anak cucu mereka yang beriman akan ditinggikan derajatnya di dalam surga, seperti derajat bapak-bapak mereka yang mantap dan kuat imannya. Allah berfirman:

Dan orang-orang yang beriman, beserta anak cucu mereka yang mengikuti mereka dalam keimanan, Kami pertemukan mereka dengan anak cucu mereka (di dalam surga), dan Kami tidak mengurangi sedikit pun pahala amal (kebajikan) mereka. Setiap orang terikat dengan apa yang dikerjakannya. (ath-thur/52: 21)

Tafsir al-Jalalain
Jalaluddin al-Mahalli dan Jalaluddin as-Suyuthi

(Masuklah kalian ke dalam surga, kalian) lafal Antum berkedudukan menjadi Mubtada (dan pasangan-pasangan kalian) yakni istri-istri kalian (digembirakan) dibahagiakan dan dimuliakan, lafal Tuhbaruuna menjadi Khabar dari Mubtada.

Tafsir Ibnu Katsir
Ismail bin Umar Al-Quraisyi bin Katsir

Firman Allah Swt.:

Masuklah kamu ke dalam surga. (Az-Zukhruf: 70)

Yakni dikatakan kepada mereka, "Masuklah kamu ke dalam surga!"

Kamu dan istri-istri kamu digembirakan. (Az-Zukhruf: 70)

Yang dimaksud dengan azwajukum ialah orang-orang yang setara dengan kalian. Tuhbarun artinya disenangkan dan dibahagiakan; hal ini telah dijelaskan tafsirnya di dalam surat Ar-Rum.

Tafsir Quraish Shihab
Muhammad Quraish Shihab

pada hari kiamat akan dikatakan kepada mereka, sebagai penghormatan, "Masuklah kalian bersama pasangan-pasangan kalian ke dalam surga. Di dalamnya, kalian akan merasa sangat bahagia yang tanda- tandanya tampak pada wajah-wajah kalian."