Skip to content

Al-Qur'an Surat Asy-Syu'ara' Ayat 135

Asy-Syu'ara' Ayat ke-135 ~ Quran Terjemah Perkata (Word By Word) English-Indonesian dan Tafsir Bahasa Indonesia

اِنِّيْٓ اَخَافُ عَلَيْكُمْ عَذَابَ يَوْمٍ عَظِيْمٍ ۗ ( الشعراۤء : ١٣٥)

innī
إِنِّىٓ
Indeed I
sesungguhnya aku
akhāfu
أَخَافُ
[I] fear
aku takut
ʿalaykum
عَلَيْكُمْ
for you
atas kalian
ʿadhāba
عَذَابَ
(the) punishment
azab
yawmin
يَوْمٍ
(of) a Day
hari
ʿaẓīmin
عَظِيمٍ
Great"
yang besar

Transliterasi Latin:

Innī akhāfu 'alaikum 'ażāba yaumin 'aẓīm (QS. 26:135)

English Sahih:

Indeed, I fear for you the punishment of a terrible day." (QS. [26]Ash-Shu'ara verse 135)

Arti / Terjemahan:

Sesungguhnya aku takut kamu akan ditimpa azab hari yang besar". (QS. Asy-Syu'ara' ayat 135)

Tafsir Ringkas Kemenag
Kementrian Agama RI

Sesungguhnya aku takut kamu akan ditimpa azab hari yang besar, yaitu hari Kiamat. Apa yang kamu miliki dan kamu banggakan, pada hari itu, tidak akan bisa menolong kamu dari siksa api neraka.

Tafsir Lengkap Kemenag
Kementrian Agama RI

Nabi Hud menyampaikan kepada mereka bahwa semua yang diperoleh itu merupakan nikmat dari Allah. Ia khawatir nikmat-nikmat yang tak terhingga yang mereka peroleh itu akan dicabut atau dihentikan, sebagai azab dari Allah atas keingkaran dan kesombongan mereka. Apakah mereka tidak takut terjadi yang demikian? Menurut sunah Allah, Dia akan menambah nikmat kepada orang yang mensyukuri nikmat-Nya dan akan mengazab orang yang mengingkarinya.

Tafsir al-Jalalain
Jalaluddin al-Mahalli dan Jalaluddin as-Suyuthi

(Sesungguhnya aku takut kalian akan ditimpa azab hari yang besar") di dunia dan di akhirat jika kalian durhaka kepadaku.

Tafsir Ibnu Katsir
Ismail bin Umar Al-Quraisyi bin Katsir

Maka bertakwalah kepada Allah dan taatlah kepadaku. (Asy-Syu'ara': 131)

Maksudnya, sembahlah Tuhan kalian dan taatlah kepada rasul kalian.

Selanjutnya Nabi Hud mengingatkan mereka akan nikmat-nikmat Allah yang telah dikaruniakan kepada mereka:

Dan bertakwalah kepada Allah yang telah menganugerahkan kepada kalian apa yang kalian ketahui. Dia telah menganugerahkan kepada kalian binatang-binatang ternak dan anak-anak, dan kebun-kebun dan mata air, sesungguhnya aku takut kalian akan ditimpa azab hari yang besar. (Asy-Syu'ara': 132-135)

Yaitu jika kalian mendustakan dan menentang-Nya. Nabi Hud menyeru mereka dengan metode targib (anjuran) dan tarhib (peringatan), tetapi hal itu tidak bermanfaat bagi mereka.

Tafsir Quraish Shihab
Muhammad Quraish Shihab

Sesungguhnya aku khawatir Allah akan menurunkan azab yang pedih di dunia ini kepada kalian. Sementara di akhirat nanti kalian akan dijerumuskan ke dalam neraka Jahanam, disebabkan kesewenang- wenangan kalian atas segala nikmat-Nya.