Skip to content

Al-Qur'an Surat Al-Anbiya' Ayat 110

Al-Anbiya' Ayat ke-110 ~ Quran Terjemah Perkata (Word By Word) English-Indonesian dan Tafsir Bahasa Indonesia

اِنَّهٗ يَعْلَمُ الْجَهْرَ مِنَ الْقَوْلِ وَيَعْلَمُ مَا تَكْتُمُوْنَ ( الانبياۤء : ١١٠)

innahu
إِنَّهُۥ
Indeed He
sesungguhnya Dia
yaʿlamu
يَعْلَمُ
knows
Dia mengetahui
l-jahra
ٱلْجَهْرَ
the declared
keras/terus terang
mina
مِنَ
[of]
dari
l-qawli
ٱلْقَوْلِ
[the] speech
perkataan
wayaʿlamu
وَيَعْلَمُ
and He knows
dan Dia mengetahui
مَا
what
apa
taktumūna
تَكْتُمُونَ
you conceal
kamu sembunyikan/rahasiakan

Transliterasi Latin:

Innahụ ya'lamul-jahra minal-qauli wa ya'lamu mā taktumụn (QS. 21:110)

English Sahih:

Indeed, He knows what is declared of speech, and He knows what you conceal. (QS. [21]Al-Anbya verse 110)

Arti / Terjemahan:

Sesungguhnya Dia mengetahui perkataan (yang kamu ucapkan) dengan terang-terangan dan Dia mengetahui apa yang kamu rahasiakan. (QS. Al-Anbiya' ayat 110)

Tafsir Ringkas Kemenag
Kementrian Agama RI

Sikap kamu menolak ajaran Allah terbuka maupun tertutup dalam hati kamu bagi Allah sama saja. Sungguh, Dia, mengetahui perkataan yang kamu ucapkan dengan terang-terangan, dan mengetahui pula apa yang kamu rahasiakan dalam hati kamu seperti sikap orang munafik.

Tafsir Lengkap Kemenag
Kementrian Agama RI

Allah Maha Mengetahui segala yang dikatakan oleh orang-orang kafir tentang agama Islam, baik dikatakan secara terang-terangan atau pun dikatakan secara berbisik, dan Allah mengetahui tentang kebencian hati orang-orang kafir terhadap kaum Muslimin. Karena itu Dia akan memberikan balasan yang setimpal kepada orang-orang yang demikian.

Tafsir al-Jalalain
Jalaluddin al-Mahalli dan Jalaluddin as-Suyuthi

(Sesungguhnya Dia) Allah swt. (mengetahui perkataan yang terang-terangan) dan juga perbuatan kalian dan orang-orang selain kalian (dan Dia mengetahui apa yang kalian rahasiakan) yang dirahasiakan kalian dan selain kalian.

Tafsir Ibnu Katsir
Ismail bin Umar Al-Quraisyi bin Katsir

Firman Allah Swt.:

"dan aku tidak mengetahui apakah yang diancamkan kepada kalian itu sudah dekat atau masih jauh."

Yaitu pasti terjadi, tetapi aku tidak mengetahui apakah sudah dekat atau masihjauh.

Sesungguhnya Dia mengetahui perkataan (yang kalian ucapkan) dengan terang-terangan, dan Dia mengetahui apa yang kalian rahasiakan.

Yakni sesungguhnya Allah mengetahui semua yang gaib dan mengetahui semua yang ditampakkan dan yang disembunyikan oleh hamba-hamba-Nya. Dia mengetahui semua yang nyata dan semua yang tersembunyi dalam hati, Dia mengetahui semua rahasia dan yang tersembunyi. Dia mengetahui pula apa yang dilakukan oleh hamba-hamba-Nya secara terang-terangan dan yang disembunyikan oleh mereka. Kelak Allah akan membalas mereka atas perbuatannya, baik yang kecil maupun yang besar.

Tafsir Quraish Shihab
Muhammad Quraish Shihab

Allah benar-benar mengetahui semua hal yang terucap, baik secara terang-terangan maupun dalam hati.